Setwan DPRD Kotamobagu Terima Tiga Kunjungan Kerja

KOTAMOBAGU, pondoknews.com – Sekretariat Dewan Kota Kotamobagu hari ini, terima tiga kunjungan kerja (Kunker), Kamis 06/05/2021).

Ketiga kunjungan ini diterima langsung kepala bagian perundang undangan Syarifudin Abas diruangan sekretaris dewan.

“Ya hari ini ada kunker dari tiga wilayah yaitu dari DPRD Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Gorontalo Utara, dan Minahasa Selatan, “ucapnya.

Lanjut abas, untuk DPRD Boltim tujuanya untuk mengoptimalisasi tugas dan fungsi DPRD soal pelaksanaan Pemulihan Ekonomi Nasional dalam mendukung kegiatan keuangan daerah.

“DPRD Boltim untuk study komparasi tentang peraturan perundang undangan nomor 23 tahun 2020,”ucapnya.

Sementara itu untuk Kabupaten Gorontalo Utara tujuanya adalah studi komparasi tentang insentif petugas kesehatan baik yang bertugas di Dinas Kesehatan maupun di rumah sakit.

“yang melakukan kunker dari Kabupaten Gorut anggota DPRD yakni pak Herson Hadi, Wisye Pangemanan, dan Herniyati Moriju, “tambah Abas.

Disusul kunker dari DPRD Kabupaten Minahasa Selatan dengan tujuan studi komparasi soal Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD). (don)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *