KOTAMOBAGU, pondoknews – Wali Kota Kotamobagu, Tatong Bara, menargetkan program percepatan vaksinasi Covid-19 bagi masyarakat Kota capai 50 persen pada beberapa pekan mendatang.
“Hingga tahap dua itu baru 17 persen. Ini akan terus kita tingkatkan, dalam beberapa pekan kedepan sehingga bisa mencapai 50 persen. Kami juga berharap masyarakat terhindarkan dari hal-hal yang tidak kita inginkan bersama,” kata Wali Kota, saat meninjau langsung vaksinasi serentak di sejumlah Desa dan Keluraha di Kotamobagu, Senin (5/7/2021).
Meski masih kekurangan vaksin, namun wali Kota akan berkoordinasi dengan pemerintah provinsi dan pusat untuk menambah vaksin.
“Hari ini kita masih kekurangan vaksin. Harapan kita dengan kunujungan ini bisa kita koordinasikan dengan pemerintah di atasnya, Dinas Kesehatan Provinsi dan Pusat agar suplai vaksin terpenuhi. Apalagi antusias masyarakat yang ingin divaksin tinggi. Ini kita satukan agar gerakanya (program vaksinasi) sama,” ujar Wali Kota. (don)