PondokNwes.com, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Kotamobagu melalui masing-masing komisi, terus melaksanakan pembahasan Laporan Pertanggungjawaban (LPJ) Pemkot Kotamobagu Tahun 2019.
Ketua Komisi 1 Agus Suprijanta mengatakan bahwa untuk saat ini tinggal 2 SKPD yang sedang dibahas.
“Komisi 1 tinggal tersisa 2 SKPD yaitu Inspektorat Daerah dan Sekertariat Dewan namun itu belum bisa dipastikan bila selasai dalam minggu ini,” kata Suprijaanta, Senin (06/07/2020).
Sementara itu Ketua Komisi II Jusran D Mokolanot mengatakan bahwa sesuai agenda hari ini (06/07) komisi II mengundang 2 SKPD.
“Agendannya hari ini untuk Komisi II dengan Bappeda dan Bagian Perekonomian Pembangunan dan Sumber Daya Alam, “ucap Jusran.
Pembahasan LPj oleh Komisi II.
Sedangkan Ketua Komisi III Royke Kasenda juga mengatakan bahwa jadwal agenda untuk komisi III pada pukul 10:00 Wita dan pukul 01:00 Wita siang.
“Kalau Komisi III tinggal 2 SKPD yang dibahas LPJnya yaitu DPMD dan DPPKB ini adalah dua SKPD terakhir dalam pembahasan LPJ bersama Komisi III, ” tutupnya.
Ketua Komsi III, Royke Kasenda saat memipin pembahasan LPj dengan SKPD.
Diketahui dari beberapa agenda pembahasan LPJ ini, merupakan pembahasan lanjutan dari pekan lalu.(Arf-Adv)