KOTAMOBAGU, pondoknews.com – Meiddy Makalalag, ST, selaku Ketua DPRD Kotamobagu, merupakan wakil rakyat pertama mengikuti penyuntikan vaksin covid-19 tahap II bagi anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kotamobagu, yang sempat tertunda beberapa waktu lalu.
Setelah Ketua Dewan dilakukan penyuntikan, kemudian disusul anggota DPRD lainnya serta bagian Sekertariat Dewan.
“Program ini wajib diikuti oleh seluruh anggota dewan tidak terkecuali. Hal ini untuk memberikan contoh kepada masyarakat bahwa vaksinasi ini aman dan halal,” Ujar Mekal sapaan akrab dari Ketua DPRD.
Ia pun berharap, dengan dilangsungkannya vaksinasi terhadap seluruh anggota DPRD Kotamobagu serta Sekertariat Dewan, menjadi support bagi Pemerintah dalam memutuskan mata rantai penyebaran virus Covid-19.
“Alhamdulillah, dari awal penyuntikan tahap I hingga tahap II ini, semua berjalan dengan baik tanpa ada kendala. Terbukti aman dan halal, jadi masyarakat tidak perlu takut karena ini demi kesehatan kita semua,” Pungkasnya. (tim)