Bupati Pimpin Apel Kerja

BOLTIM, pondoknews.com – Bupati Botim Sam Sachrul Mamonto S,sos memimpin apel kerja dilingkup Pemerintah Kabupaten Boltim, Senin (29/3/2021).

Saat pimpin apel kerja tersebut Bupati menghimbau kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) yang ada dilingkup Pemda Boltim, agar dapat bekerja maksimal berdasarkan tugas pokok dan fungsi (Tupoksi) masing-masing.

“ASN harus disiplin waktu, dan jangan meminta-minta jabatan,” tegas Bupati.

“Saya orang pertama yang sampai dikantor ini (Kantor Bupati), saya datang sekitar jam 07:30, saya ingin memastikan orang/PNS yang dari Modayag yang datang kesini, dan saya ingin memastikan apa yang terjadi di kantor ini pada pagi hari,” sambungnya.

Bupati menjelaskan, didalam bekerja bukan hanya tentang loyal melaksanakan tugas. Namun cara menghargai waktu.

“Bapak dan ibu harus tepat waktu datang ke kantor, karena disiplin itu bukan hanya saat dalam bekerja, tapi waktu bekerja kita juga harus disiplin. Karena apabila kita menunda waktu berarti kita melakukan korupsi waktu,” jelasnya.

Selain itu, Bupati kembali menyampaikan kepada para ASN, bahwa perombakan kabinet merupakan sebuah cerminan dalam pembentukan satuan kerja yang lebih selaras dan profesional lagi..

“Saat ini, memang telah banyak kekosongan yang terjadi dalam lingkup pemerintahan Boltim, namun kekosongan tersebut tidak diperuntukan kepada orang-orang yang ditunjuk begitu saja, demi mengisi kekosongan tersebut, melainkan sengaja dikosongkan untuk mereka yang memang sudah profesional dalam bidang-bidang tersebut. Guna mendapatkan kinerja yang lebih maksimal,” kata Bupati.

Bupati menambahkan, ada beberapa jabatan yang kosong saat ini, namun jabatan tersebut tidak perlu diminta oleh para ASN.

“Tidak boleh, PNS itu tunjukan saja loyalitasnya, profesionalitasnya, tidak boleh, kemudian datang atau mengirim orang-orang tertentu. Ini ada jabatan kosong dan meminta agar si a, b, dan c saja yang mengisinya, lewat orang-orang yang dekat dengan kami. Itu sama saja kalian bunuh diri, bekerja saja, jika kalian bekerja dengan baik, tentu kita masih akan tetap bersama,” pungkasnya. (rif)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *